
robantv.co.idIBatang-Dalam upaya menciptakan pemerintahan yang lebih responsif dan transparan, Bupati Batang, Faiz Kurniawan, resmi meluncurkan program “Lapor Mas Bupati.” Program ini bertujuan untuk mempermudah komunikasi antara masyarakat dan pemerintah daerah dalam menyampaikan aduan, saran, maupun keluhan terkait berbagai permasalahan di wilayah Batang.
Melalui inisiatif ini, Faiz Kurniawan dengan terbuka membagikan nomor telepon pribadinya, 0855 8054 805, yang dapat digunakan oleh masyarakat untuk menyampaikan laporan. Selain itu, tersedia pula kode QR yang dapat dipindai untuk memulai percakapan langsung melalui WhatsApp.
Bagi laporan darurat, seperti kebutuhan ambulans, pemadam kebakaran, atau kejadian mendesak lainnya, masyarakat diminta langsung menghubungi layanan darurat 112, yang dapat diakses secara gratis dan beroperasi selama 24 jam.
Dalam pernyataannya, Faiz Kurniawan menegaskan bahwa dirinya siap mendengar setiap aduan masyarakat dan mencari solusi bersama. “Jika ada apa-apa, jangan ragu buat lapor, nggeh. Saya siap mendengar dan mencarikan solusi bareng-bareng,” ujarnya.
Program ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, serta memastikan pelayanan publik berjalan dengan lebih baik. Dengan adanya “Lapor Mas Bupati,” Faiz Kurniawan ingin membangun komunikasi yang lebih langsung, cepat, dan efektif dengan warga Batang.
Masyarakat pun menyambut baik langkah ini, berharap agar setiap laporan benar-benar ditindaklanjuti dengan solusi nyata. Dengan semangat kebersamaan, Faiz Kurniawan mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menciptakan Batang yang lebih baik.(Hamdi/red)