Robantv.co.id | Batang – Upaya pencarian korban hanyut di Kali Sambong hingga saat ini masih belum membuahkan hasil. Tim gabungan yang dikoordinasikan oleh Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Batang terus melakukan penyisiran untuk menemukan keberadaan korban.
Kasatpolairud Polres Batang, Iptu Eko Nugrahanto, mengatakan bahwa guna memaksimalkan proses pencarian, pihaknya mengerahkan tiga Search and Rescue Unit (SRU) yang dibagi ke dalam tiga arah pencarian.
“SRU satu menyisir aliran Kali Sambong di sekitar lokasi kejadian, sementara SRU dua dan tiga masing-masing bergerak ke arah Sicepit dan ke arah Ujungnegoro,” ujar Iptu Eko Nugrahanto, Jumat 23/1/26.
Menurut Eko, pembagian SRU tersebut dilakukan untuk memperluas jangkauan pencarian, mengingat arus sungai cukup deras dan dimungkinkan korban terbawa hingga ke hilir.
Selain penyisiran air, Satpolairud juga menyiapkan langkah lanjutan apabila korban belum ditemukan. Salah satu rencana yang disiapkan adalah pemindahan perahu-perahu yang saat ini terparkir di sepanjang Kali Sambong.
“Untuk rencana pencarian hari keempat, jika memungkinkan akan dilakukan pemindahan perahu-perahu yang parkir di sungai. Ada kemungkinan korban hanyut dan terjepit di bawah perahu,” jelasnya.
Ia menambahkan, saat kejadian korban diketahui masih mengenakan jas hujan. Kondisi tersebut memungkinkan jas hujan tersangkut pada baling-baling atau bagian bawah perahu lain yang berada di sekitar sungai.
“Karena korban masih memakai jas hujan saat tercebur, ada kemungkinan tersangkut di baling-baling perahu atau bagian bawah perahu yang parkir,” tambah Eko.
Setelah perahu-perahu tersebut dipindahkan, tim akan kembali melakukan penyelaman dan pengadukan air di sekitar lokasi dengan harapan korban dapat terlepas dan muncul ke permukaan.
“Setelah perahu dipindah, akan kami coba kuber (aduk) aliran airnya. Harapannya korban bisa terangkat ke permukaan,” pungkasnya.
Hingga berita ini diturunkan, proses pencarian masih terus berlangsung dengan melibatkan unsur Polairud, tim SAR, serta relawan, sambil menunggu perkembangan lebih lanjut di lapangan.


Komentar